Membuat Konten Berkualitas Mengalahkan Teknik SEO

KOnten berkualitas


Kebanyakan para Blogger di Indonesia menulis berdasarkan aturan SEO. Tanpa memikirkan betapa pentingnya kualitas kontennya di mata para pembaca.  Akibatnya blog anda tidak akan memiliki pengunjung tetap.

Coba anda pikirkan, anda pilih membuat pembaca ketagihan untuk mengunjungi blog anda, atau blog anda banyak pengunjung tapi mereka hanya sekali berkunjung di blog anda.

Kalau saya pribadi, saya akan memilih membuat para pengunjung agar ketagihan berkunjung di blog saya lagi.

Kalau anda sependapat dengan saya, sekarang anda pikirkan. Bagaimana agar mereka (pengunjung) datang lagi.

Yang muncul pertama kali dibenak saya adalah artikel. Artikel bagi para Blogger adalah Produk, jadi bagaimana agar produk tersebut laku. Eits... tapi jangan laku saja, kita harus mendapatkan pelanggan.

"Membuat blog yang benar sebelum salah langkah."


Sebagai seorang Blogger, saya berusaha menjaga kualitas penulisan saya. Syukur – syukur kalau saya bisa meningkatkannya.

Begini Seharusnya Membuat Konten yang Berkualitas


Nah, kalau anda seorang Blogger, anda harus bisa menjaga kualitas konten anda. Kalau seorang blogger yang membuat konten berupa panduan, ya panduannya harus benar – benar baik dan mudah dimengerti. Kalau blogger dengan niche download, ntah game atau lainnya, ya anda harus bisa menjaga kualitas downloadnya. Misal agar mudah di download dan jadwal rilis ditentukan.

Ingat, Blogger harus jujur. Jujur adalah salah satu akhlak mulia yang harus ada pada diri masing – masing. Kalau seorang Blogger, kita harus menyajikan konten yang benar – benar real (nyata), khususnya para Blogger yang berniche berita dan informasi.

Sekarang ini pekerjaan Blogger sudah dan semakin popular di mata publik. Dengan banyaknya Blogger, persaingan pun semakin ketat. Akibatnya tidak sedikit juga mereka (blogger) membuat konten yang hanya untuk mendapatkan visitor tanpa konten yang berkualitas.

"Kualitas konten di mata para pembaca sangatlah penting untuk kesuksesan blog anda. Saya telah memposting artikel bagaimana kita bisa membangun blog yang sukses. Silahkan dibaca."


Blogger seperti ini biasanya hanya mengunggulkan judul dari konten tersebut. Padahal ketika dilihat Judul sama isi konten tidak sama, kontennya tidak menarik. Kalau sudah begitu, bukannya visitor (pengunjung) malah kecewa. Mereka pasti akan mengecap Blog anda tidak berkualitas (buruk).

Blogger di zaman dulu, menulis artikel dengan mengunggulkan SEO. SEO dulu menggunakan penulisan Bold, Italic, underline di setiap keyword agar blognya menduduki halaman pertama Google. Meskipun artikelnya tidak begitu berkualitas, artikelnya bisa di halaman pertama.

Kalau sekarang, SEO zaman dulu sudah tidak begitu penting, istilahnya sudah JADUL. Boleh sih menggunakan penulisan seperti itu, asalkan ditaruh di penulisan yang tepat. Jika tidak tepat, itu hanya akan mengotori konten anda. Kalau tepat yaa malah lebih baik.

Jadi, sebaiknya kita mengutamakan kualitas konten dalam blog kita. Meskipun kita kalah bersaing untuk menduduki halaman pertaman google, kita bisa mendapatkan pengunjung tetap. Dan jika konten kita semakin hari kualitasnya semakin meningkat, pasti pengunjung tetapnya akan bertambah.

Untuk membuat konten yang berkualitas, tulisan di dalam konten anda harus baik dan enak dibaca. Seorang pembaca akan merasa enak membaca jika bacaan tersebut mudah dipahami. Selain itu anda harus menyajikan konten yang banyak diminati (dibutuhkan) oleh banyak orang.

Membuat konten jangan copas


Kita dilarang membuat konten copas (copy - paste) karena selain jelek di mata SEO juga berdampak negatif, seperti tidak ada kualitas di artikel kita, dan reputasi blog anda akan jelek. Karena pasti pemilik konten aslinya tidak akan terima kalau kontennya dicopas dan melaporkannya ke DMCA.

"Untuk kalian, baca juga bahaya blogwalking di facebook.


Beda lagi jika anda mendapatkan ilmu dari blog lain kemudian anda tulis lagi berdasarkan cara anda menulis dari ilmu yang anda dapat tersebut.

Kalau blog tutorial, anda wajib sudah melakukan tutorialnya. Kemudian tutorial yang anda lakukan tadi bisa anda buat konten. Ini sah - sah saja, asalkan kalimatnya tidak meniru blog lain.

Membuat konten harus panjang


Menurut saya itu tidak harus, tapi bisa jadi lebih baik. Jika anda bisa membuat konten yang panjang, buatlah yang panjang. Dan yang harus, di setiap kalimat konten yang anda buat itu penting (memiliki nilai bagi pembaca).

Konten yang pendek biasanya konten berupa download dan tutorial berupa trik. Kebanyakan para pengunjung menginginkannya to the Point.

Yang terpenting, kita membuat konten dengan isi yang memang perlu / harus dicantumkan. Jangan dipaksakan memanjangkan isi konten, jika ingin memaksakannya,  yaa di setiap kalimatnya harus memiliki nilai (seperti yang saya katakan tadi). Jangan sampai anda membuat konten yang membosankan bagi pembaca.

Anda mengerti bagaimana menulis menggunakan teknik SEO?


Teknik SEO pada umumnya kita menujukan konten kita kepada robot. Jadi yang menyeleksi konten kita menduduki halaman pertama atau tidak di search engine adalah robot (bukan robot mainan).

Banyak pakar SEO mengungkapkan bahwa bagaimana seharusnya membuat tulisan yang SEO itu. Dan kebanyakan, teknik di setiap pakar SEO itu berbeda – beda. Seperti inilah, seperti itulah, malah menurut saya itu membingungkan.

Jadi, menurut saya. Jadikan teknik menulis konten yang SEO itu pada urutan ke dua. Yang pertama pastilah membuat konten yang berkualitas.

Jika anda bisa SEO, selipkan pada konten anda, tanpa harus menurunkan kualitas konten anda. Malah konten yang berkualitas biasanya tidak sengaja ada teknik SEO di konten anda, ya karena teknik SEO itu teknik yang samar – samar menurut saya.

Jika ingin mengetahui konten anda berkualitas atau tidak, ketahuilah dari mata anda sendiri. Bacalah sebagai pembaca, bukan sebagai penulis konten itu.


Catatan : SEO itu penting, tapi artikel yang berkualitas di mata pembaca lebih penting.

"Apakah ngeblog itu susah, sulit, membosankan? Jika ia, coba bacalah artikel yang menunjukkan bahwa ngeblog itu menyenangkan."

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Membuat Konten Berkualitas Mengalahkan Teknik SEO"

Unknown said...

wahh baru tau ane gan
terima kasih infonya

Post a Comment

Di "Nganjuk Blog" Anda bebas berkomentar asalkan sesuai topik dan bahasa yang baik. Dan dilarang berkomentar dengan kalimat - kalimat provokasi.