Cara Membuat Artikel yang Berkualitas dan SEO Mudah di Blog Anda

Bagaimana menulis artikel yang berkualitas dan SEO?


Cara Membuat Artikel yang Berkualitas dan SEO Mudah di Blog Anda


Menulis artikel bukanlah perkara yang mudah bagi seorang Blogger.

Yang saya maksud di sini adalah artikel - artikel yang berkualitas, yang disukai oleh kebanyakan pembaca.

Jadi, kalau cuma artikel yang biasa - biasa saja (istilah jawanya sokor angger nulis), banyak yang dengan mudahnya bisa membuat.

Ciri - ciri konten berkualitas, biasanya bisa dilihat bagaimana mereka membuatnya.

Mulai dari waktu


Sebagai seorang blogger, kegiatan blogging memang memakan banyak waktu. Dan yang paling banyak memakan waktu, menurut saya adalah membuat sebuah konten.

Dalam kata lain, blog tersebut memang isi kontennya berupa kalimat. Beda lagi dengan blog download.

Meskipun blog download jumlah kalimat per artikelnya menurut saya minim, tapi pasti ada kesulitan sendiri disetiap kasus yang dialami.

Jadi sudah dipastikan, kalau membuat konten yang berkualitas, yang paling banyak memakan waktu ketika ngeblog.

Para Blogger, membuat konten dengan optimasi SEO


Menurut saya sih tidak masalah jika ingin membuat konten (menulis artikel) sekaligus mengoptimasi SEO. Asalkan tidak mengganggu proses anda membuat sebuah konten tersebut.

Sebuah website yang popular ( PanduanIM), menyarankan ketika membuat sebuah artikel yang berkualitas lupakan dulu tentang SEO.

Lalu, apakah SEO itu tidak penting?

Ada banyak pendapat mengenai SEO.

Ada yang bilang, kalau SEO itu berpotensi baik untuk konten anda, khususnya dalam jangka waktu yang lama. Jadi proses kerja SEO itu lama.

Ada yang bilang juga, bahwa SEO itu hanya sebuah mitos. Yang terpenting adalah optimasi Off Page nya, seperti backlinks.

Nah kalau seorang Blogger berpendapat seperti ini, biasanya mereka memantau / melihat ada sebuah blog yang menurutnya tidak SEO, bahkan tidak berkualitas, tapi mendapat posisi di halaman pertama Google. Sehingga mereka beranggapan bahwa SEO itu hanya sebuah mitos.

Oke, itu tidak masalah. Karena semua orang berhak berpendapat masing - masing.

Yang terpenting adalah membuat inti konten anda bisa berkualitas di mata para pembaca.

SEO?  belakangan.

Bagaimana dengan keyword?


Keyword kayanya juga salah satu bagian dari SEO

Tapi kalau saya sendiri, saya mencari keyword hanya untuk judul sebuah konten saja.

Jadi yang lainnya, misalnya kepadatan keyword isi konten, tidak begitu saya pikirkan.

Saya hanya memikirkan, bagaimana seharusnya isi konten saya supaya menarik. Meskipun hanya survei menurut saya sendiri.

Jadi intinya saya tidak ingin membebani pikiran saya tentang kepadatan keyword atau SEO. Jika pikiran anda terbebani, bermain blog itu akan menjadi permainan yang membosankan. Dan akhirnya, anda tidak akan sukses membangun blog.


Bagaimana cara saya menentukan judul dalam sebuah konten?


menentukan judul Cara buat artikel berkualitas

Ini bisa buat referensi, khususnya Blogger pemula. Kalau yang sudah master, pasti sudah punya cara tersendiri.

Ada 3 cara saya menentukan sebuah judul, yang pertama melalui :

Penelusuran Keyword

Saya biasa menggunakan Keyword Planner dan Ubersuggest.

Caranya tidak beda dengan tutorial - tutorial di web lainnya, yaitu dengan menentukan keyword dan menggabungkannya dengan keyword turunan agar lebih menarik.

Yang kedua menggunakan pencarian Google

Coba anda ketikkan keyword yang anda target di mesin telusur / pencarian Google, nanti akan banyak judul - judul dengan keyword yang sama dan judulnya pun menarik - menarik.

Nah, saya mencoba merangkai ulang judul - judul yang muncul di halaman pertama dengan pencarian keyword yang saya targetkan tadi agar lebih menarik dari lainnya.

Yang ketiga adalah Hipotesis pribadi

Hipotesis maksudnya adalah dugaan, sebenarnya pembuatan sebuah judul itu semuanya berkaitan dengan dugaan.

Tapi, yang saya maksud di bagian ketiga ini adalah dugaan pribadi. Jadi menurut dugaan saya sendiri, tanpa menggunakan cara pertama maupun yang kedua.

Menentukan judul dengan dugaan yang benar - benar dipikir bagaimana sebaiknya.

Yang terpenting ketika membuat judul, hindari kalimat berupa unsur kebohongan. Ini juga berlaku untuk isi konten, karena bisa merusak reputasi blog anda di mata visitor.


Sebenarnya, langkah saya membuat konten bisa dibilang plin - plan. Saya membuat konten semau saya, biasanya saya menulis isi artikel dulu baru judul. Biasanya juga judul dulu baru isi artikel, yang penting bagaimana agar ngeblog itu terasa menyenangkan.

Tambahan untuk membuat judul artikel


Ada studi kasus, bahwa membuat sebuah judul artikel sebaiknya ada tambahan seperti :

Angka

Semua jenis angka. Bisa berupa tahun, waktu, tingkat, maupun jumlah dan masih banyak lagi.

(Contoh : 1001 Cara Membuat Blog, Blogger Pemalas di Tahun 2016, dan lain - lain)

Kalimat imbuhan

Ada banyak kalimat imbuhan, seperti Ter, Paling, dan sebangsanya.

(Contoh : Blogger Terbaik se Kabupaten Nganjuk atau Blogger Paling Baik se Kabupaten Nganjuk)


Nah, semuanya itu menurut saya baik untuk diterapkan.

Yang terpenting judul artikel anda tampil menarik, dan kata kunci  yang anda targetkan tidak diletakkan di akhir kalimat. Dan seperti yang saya katakan di atas, hindari kalimat berunsur kebohongan.

Gunakan taktik politik anda.


Setelah anda selesai membuat isi artikel, sebelum posting coba anda selipkan SEO




selipkan seo untuk Cara buat artikel berkualitas


Teknik SEO yang umum dan yang saya ketahui berupa memberi alt pada gambar, mengisi setelan entri, memberi anchor text dan kalau perlu menambahkan keyword di dalam artikel tanpa merusak kualitasnya.

Memberi title tag dan alt tag pada gambar


Caranya cukup mudah, cukup klik gambar kemudian pilih properties dan masukkan tittle tag dan alt tag.

Kalau perlu add caption sekalian, fungsinya untuk berjaga - jaga kalau gambar error dan pengunjung bisa mengetahuinya dari caption tersebut.

Untuk mengisi alt tag, sertakan keyword yang di target juga ya.

Gambar ini juga perlu ada di sebuah artikel, selain untuk SEO, gambar juga bisa digunakan untuk menarik perhatian.

Mengisi setelan entri


Setelan entri berada pada sisi halaman posting anda menghadap.

Setelan entri meliputi, Label, Jadwal, Tautan permanen, Lokasi, Deskripsi dan masih ada lagi.

Di bagian ini, pasti kebanyakan Blogger sudah pada tahu. Mungkin ada yang harus saya share beberapa.

Tips untuk Tautan permanen silahkan anda edit supaya pembaca mengerti maksud tautan anda (url).

Jadi biasanya, judul artikel yang terlalu panjang di Tautan permanenya akan menjadi sebuah url yang kalimatnya terputus. Oleh sebab itu, cukup edit Tautan permanennya, kalau judul sudah ditentukan tidak perlu lagi diperpendek. Jika tidak mengerti, saya akan membuat contohnya.

Ini contohya....

Judul artikel : Cara Membuat Blog dengan 1001 Langkah versi Nganjuk Blog

Mungkin Tautan permanenya akan seperti ini : http://cara-membuat-blog-dengan-1001-langkah-versi.html

Nah, url tautannya jadi terputus. Maka dari itu, dianjurkan agar mengedit supaya lebih pendek dan mudah dimengerti. Katanya kalau judul lebih panjang lebih baik, sedangkan url lebih pendek lebih baik.

Jadi, Tautannya bisa anda ubah menjadi :  http://cara-membuat-blog-dengan-1001-langkah.html

Kan jadi nyambung. Itu menjadi satu kalimat diperpendek, bukan satu kalimat terputus.

Selanjutnya untul Lokasi.

Untuk Lokasi, isi saja sesuai bahasa artikel anda. Jika berbahasa Inggris isikan US, kalau bahasa Indonesia ya pilih Indonesia.


Menuju pada Deskripsi Penelusuran.

Untuk membuat Deskripsi Penelusuran, tips saya, perluas saja judul artikel untu dijadikan Deskripsi Penelusuran. Mudah kan.


Memberi Anchor Text


Menurut pengertian saya, anchor text itu sama dengan intenal link.

Jadi memberikan link pada sebuah artikel yang dibuat, menuju artikel lainnya. Tapi, artikel lainnya itu masih dalam satu Blog. Buatlah anchor text minimal dua, tapi juga jangan terlalu banyak.

Fungsinya agar Bounce Rate pada blog anda persentasenya kecil.

Apa itu Bounce Rate?

Intinya Bounce Rate itu adalah hasil persentase seorang visitor membuka halaman anda. Jadi jika satu pengunjung (visitor) akan membuka lebih dari satu halaman artikel, maka bounce rate blog anda persentasenya semakin kecil. Selebihnya, silahkan baca mengenai Bounce Rate.

Nah, semakin kecil persentase Bounce Rate blog anda, maka semakin baik kinerja Blog anda. Begitu juga sebaliknya.

Gaya tulisan artikel


Ini sangat berpengaruh, bagaimana pengunjung nyaman membaca artikel anda. Salah satunya dengan membuat gaya tulisan anda sendiri. Kalau anda bisa membuat gaya tulisan yang benar - benar nyaman, maka blog anda akan tetap di ingat oleh pembaca.

Tapi!

Gaya tulisan pula yang berpengaruh besar dapat merusak kualitas artikel anda.

Saran saya gunakan bahasa yang umum - umum saja, jangan gunakan bahasa alay atau bahasa daerah anda. Karena tentu kita membuat konten tidak hanya untuk pembaca dari daerah - daerah kita saja kan.

Ini penting...

Gunakan penulisan seperti pelajaran Bahasa Indonesia di sekolah jika Blog anda berupa situs berita, majalah, novel, cerpen dan sebangsanya.

Dan lupakan jika blog anda selain situs berita, misalnya blog Panduan. Karena menulis artikel di Blog tidak sama dengan menulis artikel di buku, begitu pula dengan rasa membacanya.

Tulislah saja dengan santai, pikirkan isi konten yang berkualitas. Jadilah pembaca, bagaimana anda bisa memahami artikel yang anda buat.

Tapi jika anda ingin membuat tulisan seperti pelajaran di Bahasa Indonesia, itu tidak masalah. Intinya anda mempunyai otak, dan anda bisa berpikir bagaimana sebaiknya.

Oh ya, ilmu ini juga saya dapat dari web PanduanIM.

Ada lagi nih, ukuran dan jenis huruf berpengaruh. Karena membaca di layar monitor beradiasi beda dengan di buku. Tulisan yang terlalu kecil, akan membuat pembaca bosan dan meninggalkan blog anda. Tapi juga jangan terlalu berukuran besar. Dan jangan lupa tag Headingnya.

Cara memberi tag Heading untuk blogspot, ada di atas halaman isi posting. Jika default, bertulis Normal.

Dan satu lagi, jangan gunakan jenis penulisan Bold, Italic dan Underline sembarangan. Nanti jadi rusuh.


Sebuah konten dengan isi yang panjang di artikelnya


Untuk panjang sebuah isi di artikel, buatlah secukupnya dan jangan dipaksakan.

Ada juga yang menganjurkan agar artikel anda berkualitas, buatlah isi yang panjang di artikelnya.

Jika anda bisa, ya silahkan. Tapi ketahuilah, sesuatu yang berunsur paksaan kebanyakan akan berdampak buruk.

Artikel yang panjang sebenarnya di tujukan agar pembaca lama - lama di blog anda, tapi jika bartikelnya tidak memiliki banyak poin penting. Pembaca pasti tidak sudi baca artikel anda lama - lama.

Kapan sebaiknaya waktu posting?


Banyak studi kasus mengatakan, bahwa memposting artikel itu tidak perlu setiap hari, asalkan rutin.

Sangat benar, meskipun seharusnya tidak rutin tidak apa - apa.

Meskipun tidak rutin, kalau konten anda berkualitas tetap banyak dampak postifnya.

Namun, jika anda bisa rutin. Itu akan lebih banyak lagi dampak positifnya untuk visitor.

Seperti contoh "Jadwal rilis video Naruto Shippuden setiap kamis malam di Samehadaku" maka visitor yang gemar Naruto pun akan datang dan mendownload video tersebut di Samehadaku. Dan setiap hari kamis malam itu pun yang akan dinanti - nantikan oleh visitor penggemar Naruto, seperti saya.

Jadi kalau anda bisa posting rutin, ini akan menambah kualitas Blog anda di mata para pembaca dan juga search engine Google.


Setelah anda berhasil membuat sebuah konten yang berkualitas, silahkan baca cara agar artikel cepat terindex Google.

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Cara Membuat Artikel yang Berkualitas dan SEO Mudah di Blog Anda"

Anonymous said...

wah kita juga harus membuat tulisan supaya terlihat keren makasi infonya

Post a Comment

Di "Nganjuk Blog" Anda bebas berkomentar asalkan sesuai topik dan bahasa yang baik. Dan dilarang berkomentar dengan kalimat - kalimat provokasi.